Ingin 10 Dosa Diampuni dan Diangkat 10 Derajat? Baca Kalimat Ini

Ikhwan June 19, 2018

Banyak amal-amal ringan yang mudah dilakukan, namun keutamaannya sangat besar. Salah satunya, kalimat ini. Hanya butuh 10 detik hingga 20 detik untuk membacanya, orang yang membacanya akan diampuni 10 dosanya dan diangkat 10 derajat.

Sangat menggiurkan, bukan? Inilah rahmat Allah. Dia menyediakan amal-amal yang mudah dan tidak butuh lama dengan ganjaran yang demikian besar. Dia sangat Penyayang kepada hamba-hambaNya yang beriman.

Bacaan apakah yang keutamaannya demikian menakjubkan itu? Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam menjelaskan dengan sabdanya.


مَنْ صَلَّى عَلَىَّ صَلاَةً وَاحِدَةً صَلَّى اللَّهُ عَلَيْهِ عَشْرَ صَلَوَاتٍ وَحُطَّتْ عَنْهُ عَشْرُ خَطِيئَاتٍ وَرُفِعَتْ لَهُ عَشْرُ دَرَجَاتٍ

“Barangsiapa bersholawat kepadaku satu kali, niscaya Allah bersholawat kepadanya sepuluh sholawat, menghapus darinya sepuluh dosa dan mengangkat derajatnya sepuluh derajat.” (HR. An Nasa’i)

Disebutkan dalam Shahih At Targhib wa At Tarhib, hadits tersebut berderajat shahih.

Ya, bacaan itu adalah sholawat nabi. Dengan membaca sholawat satu kali saja, Allah akan menganugerahinya dengan banyak fadhilah. Di antaranya:
1. Allah bersholawat kepadanya sepuluh sholawat
2. Allah menghapus 10 dosanya
3. Allah mengangkat derajatnya 10 derajat
Sholawat yang bagaimana yang mendapat keutamaan sedahsyat ini? Dalam hadits riwayat An Nasa’i, Thabrani dan al Bazzar, dijelaskan bahwa sholawat yang bisa mendapatkan keutamaan seperti ini adalah sholawat yang diucapkan ikhlas dari hati.

من صلى علي من أمتي صلاة مخلصا من قلبه صلى الله عليه بها عشر صلوات ورفعه بها عشر درجات وكتب له بها عشر حسنات ومحا عنه عشر سيئات

“Barangsiapa di antara umatku bersholawat kepadaku dengan ikhlas dari dalam hatinya, niscaya Allah bersholawat kepadanya sepuluh kali, mengangkatnya sepuluh derajat, mencatat untuknya sepuluh kebajikan dan menghapus darinya sepuluh dosa” (HR. An Nasa’i, Thabrani dan Al Bazzar; hasan shahih)

Bacaan sholawatnya seperti apa? Tidak dijelaskan. Sehingga disimpulkan, semua sholawat baik yang pendek maupun yang panjang bisa mendapatkan keutamaan ini.

Beberapa contoh bacaan sholawat dan keutamaannya bisa dibaca di: sholawat nabi

Di antara sholawat yang diajarkan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam adalah sebagai berikut:

اَللَّهُمَّ صَلِّ عَلىَ مُحَمَّدٍ وَعَلىَ آلِ مُحَمَّدٍ كَماَ صَلَّيْتَ عَلىَ إِبْرَاهِيْمَ وَعَلىَ آلِ إِبْرَاهِيْمَ إِنـَّكَ حَمِيْدٌ مَجِيْدٌ اَللَّهُمَّ باَرِكْ عَلىَ مُحَمَّدٍ وَعَلىَ آلِ مُحَمَّدٍ كَماَ باَرَكْتَ عَلىَ إِبْرَاهِيْمَ وَعَلىَ آلِ إِبْرَاهِيْمَ إِنـَّكَ حَمِيْدٌ مَجِيْدٌ

Ya Allah, berilah rahmat kepada Nabi Muhammad dan keluarga Nabi Muhammad sebagaimana Engkau telah memberikan rahmat kepada Nabi Ibrahim dan keluarga Nabi Ibrahim. Sesungguhnya Engkau Maha Terpuji lagi Maha Mulia. Ya Allah, berilah keberkahan kepada Nabi Muhammad dan keluarga Nabi Muhammad sebagaimana Engkau telah memberikan keberkahan kepada Nabi Ibrahim dan keluarga Nabi Ibrahim. Sesungguhnya Engkau Maha Terpuji lagi Maha Mulia

Bacaan sholawat ini bisa diselesaikan hanya dalam waktu 20 detik. Sedangkan sholawat yang lebih pendek bisa dibaca 10 detik atau lebih singkat lagi.

Semoga kita semua dimudahkan Allah untuk memperbanyak sholawat dan mendapatkan fadhilah-fadhilahnya. Wallahu a’lam bish shawab.

sumber : kisahikmah.com

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

Berkomentarlah dengan sopan :) EmoticonEmoticon